News  

Camat Resmi Tutup MTQ Ke- 14 Tingkat Kecamatan Labangka 2023, Desa Sukadamai Juara Umum

Camat Labangka,Alfiansyah, S.STP.,saat menutup kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an MTQ ke-14 Tingkat Kecamatan Labangka.(foto:boerhan/matajitunews.com)

SUMBAWA BESAR,Matajitunews.com        Malam penutupan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-14 Tingkat Kecamatan Labangka, Kabupaten Sumbawa, yang secara resmi ditutup Camat, Alfiansyah, S.STP.Acara penutupan MTQ ke-14 tingkat Kecamatan Labangka tersebut, dilaksanakan di halaman Masjid Desa Jaya Makmur,Kecamatan Labangka, pada Minggu Malam (25/09/2023).

Berita foto: Ini yang di nanti²Jan, Pembacaan hasil Keputusan dewan  Hakan dibacakan Lalu Riadi,S.Ag (foto:boerhan/matajitunews)

Kegiatan tersebut, digelar selama tiga hari di Desa Jaya Makmur Kecamatan Labangka yang berlangsung secara meriah. Hal itu, terlihat dari banyaknya peserta dan juga masyarakat yang menghadiri serta menikmati acara tersebut.

Turut hadir dalam acara itu, Sekcam,Polsek,Danpos Ramil, Ketua panitia pelaksanaan beserta anggota, Ketua TP PKK Kecamatan Labangka,kepala KUA Labangka, Kades se- Kecamatan Labangka, kepala UPT se- Kecamatan Labangka, Dewan hakim, Tokoh agama, Tokoh Adat, Tokoh masyarakat, Tokoh pemuda, Tokoh Wanita serta para tamu undangan yang hadir.

Dalam sambutan, Camat Alfiabsyah,S.STP mengungkapkan rasa syukur, kebahagiaan, kebanggaan serta apresiasinya atas kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan MTQ ke-14 tingkat Kecamatan Labangka yang merupakan salah satu upaya memacu pengembangan tilawah, kemampuan anak didik, hafalan serta pemahaman terhadap nilai-nilai yang terkandung dalam kitab suci Al Qur’an.

“Terimakasih kami ucapkan yang sebesar-besarnya kepada ketua panitia pelaksana dan seluruh anggota Wabil Khusus pada Kepala Desa Jaya Makmur yang telah bekerja keras dalam mempersiapkan MTQ ke-14 Kecamatan Labangka ini. Kami juga berterimakasih kepada jajaran TNI/POLRI, seluruh organisasi atas partisipasi dan kerjasamanya dalam melakukan pengamanan mulai dari pelaksanaan pawai ta’aruf hingga sampai malam penutupan MTQ ini,” ungkap Alfian.

“Kemudian, pihaknya juga mengucapkan selamat kepada Desa ataupun Kelurahan yang akan nantinya menjuarai berbagai macam perlombaan yang telah dipersiapkan dan bisa dijadikan motivasi kedepannya untuk lebih baik lagi.

Camat juga berharap, kedepannya agar tetap lebih menggiatkan kegiatan yang ada di Desa dan melalui program Mengaji,”Harp Camat.(MJ¹)

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif