News  

Berkat Kiprah & Kerja Keras Seluruh Panitia, MTQ Ke-XXXV Kabupaten Sumbawa 2023 Berlangsug Sukses

Kabar foto: Ketua Panitia Junaidi,S.Pd M.Pd bersama Jajarannya, (foto:boerhan/matajitunews) 

 

SIMBAWA BESAR,matajitunews.com

-MTQ Ke-35 tingkat Kabupaten Sumbawa yang digelar sejak 12 hingga 19 November 2023 di Kecamatan Lape tela berakhir,

Ketua Panitia Junaidi,S.Pd M. Pd yang ditemui media matajitunews.com, menyatakan bahwa sebelumnya kami segenap panitia telah melaksanakan kegiatan mulai dari persiapan- penataan arena ini kami laksanakan ditengah musim kering, Namun kami berupaya menghijaukan lapangan ini selama dua bulan, sebagaiamana yang kita tempati hingga MTQ ini berakhir”Katanya.

“Ia berterimakasih juga kepada Pemerintah Kabupaten Sumbawa,DPRD Sumbawa,dan Semua Panitia Lokal seperti Pemerintah Kecamatan dan jajarannya,Kepala Desa dan jajarannya, Masyarakat, dan tidak kalah pentingnya adanya Media atau Wartawan yang meliput kegiatan ini sehingga apa yang kita laksanakan bisa diketahui oleh semua orang diseluruh NTB maupun Seluruh Indonesia,”Terang Junaidi.

“Terimakasih pula disampaikan kepada Seluruh Masyarakat Kecamatan Lape yang tela membantu kami membuat kota kecamatan Lape menjadi bersih dalam rangka mensukseskan MTQ ini, Selain itu Terimakasih kepada TNI dan Polri bersama jajarannya atas terciptanya suasana yang aman dan Kondusip Sehingga tampa ada halangan dan tangan dalam pelaksanaan kegiatan besar ini dapat   berjalan  aman dan lancar”Ungkapnya.

Suasana di gerbang Masuk Arena MTQ, (foto boerhan/matajitunews) 

“Dijelaskan terkait Penempatan Dewan halam dan Kafilah-Kafilah tidak ada keluhan karena penempatan Kafilah dari 24 Kecamatan dapat diterima dan dapat tinggal bersama  serta bergaul dengan masyarakat Lape seperti keluarga sendiri, “Jelasnya.

“Menurut Junaidi, Suksesnya pelaksanaan MTQ ke-35 tingkat kabupaten Sumbawa di kecamatan Lape ini tentu menjadi satu kebanggaan dan kebahagiaan tersendiri bagi kita semua,”Uangkapnya.

“Ia katakan bahwa selaku tuan rumah, kami atas nama Panitia Kecamatan, menghaturkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas upaya, kerjasama, kerja keras dan kerja cerdas semua pihak sehingga kegiatan ini dapat berlangsung dengan aman, lancar dan sukses” ungkap Junaidi.

“Junaidi juga menyampaikan ucapan terimakasih untuk seluruh komponen masyarakat Kecamatan Lape yang terlibat dalam Penyelenggaraan MTQ mulai dari Pemerintah Kecamatan  maupun Pemerintah Kabupaten, seluruh Jama’ah Masjid Se-Kecamatan Lape Majelis Ta’lim se-Kecamatan Lape,”Terangnya

 

Juga ucapan terimakasih kepada masyarakat  yang rumahnya menjadi tempat pemondokan kafilah-kaflah dari  Kecamatan sekabupaten Sumbawa”Ucapnya.

“Dikatakan sebagai Tuan Rumah yang ditunjuk pada kegiatan MTQ ke-35 ini,Kami Panitia Kecamatan Lape memohon maaf bilamana dalam penyelenggaraan kegiatan ini mulai dari persiapan, pelaksanaan sampai penutupan terdapat berbagai kesalahan, kekhilafan dan hal-hal lain yang kurang berkenan bagi semua pihak. Semoga Allah SWT senantiasa meridhoi segala kerja keras kita dan amal ibadah kita,”Tutupnya.(mj-red)

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif